√ Mitos Ibu Hamil Dan Kucing, Benarkah Kucing Menyebabkan Keguguran?

Di artikel sebelumnya kita sudah bahas cara mencegah kucing terpapar oleh parasit toksoplasma (toxoplasma gondii) di artikel ini 8 Cara Mencegah Kucing Terinfeksi Parasit Toxoplasma Gondii. Bagi kamu yang belum membacanya, silahkan nanti di baca yaa..

Di artikel ini akan kita bahas mitos ibu hamil dan kucing, benarkah kucing dapat menyebabkan keguguran pada ibu hamil?

Kehamilan merupakan salah satu momentum yang membahagiakan dan dinanti-nantikan oleh setiap pasangan yang sudah menikah.

Usaha dan doa selalu dipanjatkan oleh setiap pasangan suami istri agar segera memperoleh sang buah hati.

Banyak pasangan suami istri yang berusaha ingin mendapatkan buah hati dengan beragam cara, yaitu melalui treatment obat herbal, evaluasi status reproduksi, kombinasi diet dan gaya hidup yang sehat, serta hal-hal lainnya yang bertujuan agar bisa mendapatkan sang buah hati.

Ada juga ibu hamil yang ingin memiliki hewan peliharaan tetapi ragu karena kondisinya yang sedang hamil. Karena takut hewan yang dipeliharanya dapat menularkan penyakit, dapat memengaruhi kesuburan kehamilannya, dan hal lainnya.


Banyak rumor yang beredar mengenai kucing dapat menyebabkan keguguran dan kemandulan pada ibu hamil, dan dapat memicu kegagalan pada janin, bahkan kecacatan janin atau kematian pada janin.

Hal ini memang benar adanya, dan bisa terjadi karena didasari adanya parasit yang muncul pada kotoran kucing yaitu toxoplasma gondii atau biasa di kenal dengan nama penyakit tokso plasma.

Selain pada kotoran kucing, parasit toxoplasma gondii juga dapat ditemukan pada sayuran dan buah-buahan yang tidak di cuci bersih dan daging yang belum matang.

Fakta Tokso Plasma Gondii

Parasit Toxoplasma Gondii ini dapat menyebabkan Toksoplasmosis yang jika menginfeksi wanita hamil dapat menyebabkan terhambatnya perkembangan janin (toksoplasmosis kongenital).

Meski parasit toxoplasma gondii ini tidak menular melalui antar manusia, akan tetapi ibu hamil dapat menularkan ke janinnya sendiri.

Penularan Parasit Toxoplasma gondii dapat masuk ketubuh manusia dan akan bersarang pada otot, otak, mata dan otot jantung.

Sedangkan, Parasit Toxoplasma gondii yang masuk pada tubuh kucing akan bersarang pada usus halus dan akan keluar bersama dengan kotorannya.

Cara Penularan Parasit Toxoplasma Gondii Dari Kucing Ke Manusia

Mungkin anda akan bertanya-tanya cara penularan toksoplasma dari kucing ke manusia.

Pada kucing cara penularannya ke manusia adalah, jika ookista infektif yang berada di fesses atau kotoran kucing termakan lansung dan masuk ke tubuh manusia melalui mulut. 

Hal tersebut bisa terjadi jika kebersihan tidak terjaga, salah satunya adalah anda tidak mencuci tangan setelah kontak langsung atau terkena kotoran kucing.

Selain kucing, Parasit Toxoplasma gondii juga bisa melalui daging yang belum matang dan buah-buahan yang tidak di cuci bersih.

Jadi, parasit toxoplasma gondii ini menularkan ke manusia tidak hanya melalui kotoran kucing saja, akan tetapi juga bisa dari daging mentah dan buah-buahan yang tidak di cuci bersih.

Itu artinya, tidak sepenuhnya penyebab gagal hamil atau keguguran pada ibu hamil disebabkan karena telah memelihara kucing, namun bisa juga dari makananan yang di konsumsi.

Oleh karena itu untuk ibu hamil disarankan makan makanan daging yang matang dan selalu mencuci bersih buah-buahan sebelum di konsumsi.

Jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan hewan peliharaan dan budayakan selalu mencuci tangan di air yang mengalir setelah membersihkan kotak pasir (litter box) yang biasa di gunakan kucing buang kotoran.

Cara Mencegah Kucing Tertular Parasit Toksoplasma (Toxoplasma gondii)

Kucing terpapar oleh toxoplasma gondii dapat terjadi karena kebiasaan kucing memakan tikus. 

Tikus yang dimakan oleh kucing umumnya mengandung Toxoplasma pada daging dan ototnya.

Ketika kucing memakan tikus maka Toxoplasma akan berkembangbiak didalam usus halus kucing. Sehingga kotoran kucing akan mengandung ookista infektif Toxoplasma.

✓ Baca Juga: 10 Fakta Penularan Parasit Toxoplasma Pada Kucing Dan Hewan Mamalia

Cara Pencegahan Penularan Toksoplasmosis

Untuk mencegah terpapar oleh parasit toxoplasma gondii bisa kamu lakukan dengan cara berikut:

- Selalu jaga kucing tetap berada dalam rumah atau pengawasan (agar tidak mengkonsumsi tikus)
- Selalu gunakan sarung tangan saat membersihkan kotoran kucing.
- Setelah selesai membersihkan tempat kotoran kucing jangan lupa cuci tangan menggunakan sabun di air mengalir.
- Jangan memberikan kucing daging mentah.
- Selalu sediakan makanan khusus untuk kucing agar kucing tidak berburu tikus.

Selagi selalu menjaga kebersihan hewan dan kebersihan diri setelah kontak langsung. Jadi, Jangan khawatir untuk memelihara kucing dirumah yaa.

Posting Komentar