√ 10 Manfaat Kandungan Telur Puyuh Untuk Kenari Dan Cara Pemberian-Nya

Burung Kenari memang biasa diberikan pakan berupa biji-bijian, sayuran, hingga buh-buahan. Burung kenari memang suka memakan jenis makanan alami. Jika mau lebih bergizi, Anda bisa memberikannya berupa pakan hewani seperti telur puyuh.

Manfaat telur puyuh untuk burung Kenari memang sangat luar biasa. Bahkan, banyak sekali pecinta Kenari yang menjadikan telur puyuh sebagai pakan extra fooding (EF).

Sebelum anda memberikannya, sebaiknya Anda harus mengetahui terlebih dulu apa saja kandungan yang ada di dalam telur puyuh tersebut. Sehingga ketika anda hendak memberikan telur puyuh tersebut kepada burung Kenari kesayangan, Anda tidak lagi merasa ragu. Bahkan, mungkin Anda akan semakin yakin untuk memberikan telur puyuh kepada Kenari peliharaan anda di rumah, sebab telur puyuh ini di percaya memiliki 3-4 kali lipat lebih bergizi dari telur ayam.

Rekomendasi:
√ 22 Pakan EF Untuk Kenari Agar Cepat Gacor Dan Rajin Bunyi Setiap Hari


Mengetahui Kandungan Gizi Telur Puyuh

-Energi = 168 kkal
-Kalsium = 64 mg
-Protein = 13,1 g
-Vitamin B12 = 1,58 mkg
-Riboflavin = 0,478 mg
-Vitamin B6 = 0,143 mg
-Karbohidrat = 1,0 g
-Vitamin E = 1,08 mg
-Natrium = 141 mg
-Asam Phantothenat = 1,438 mg
-Lemak = 11,1 g
-Selenium = 32,0 mg
-Besi = 3,65 mg
-Fosfor = 226 mg
-Kolin = 263,4 mg
-Kalium = 132 mg
-Kolesterol = 844 mg
-Niasin = 0,07 mg
-Vitamin K = 0,3 mkg
-Tembaga = 0,062 mg
-Seng = 1,47 mg
-Mangan = 0,038 mg
-Magnesium = 13 mg
-Vitamin A = 543 IU
-Lutein+zeaksantin = 369 mkg
-Thiamin = 0,069 mg

Manfaat Telur Puyuh Untuk Burung Kenari


1. Untuk Menaikan Birahi Kenari
Apabila burung Kenari peliharaan anda kurang fighter atau kurang birahi, Anda bisa memberikannya berupa telur puyuh. Apalagi jika burung Kenari kesayangan anda tersebut cukup lama tidak melakukan perkawinan, sebaiknya Anda menambahkan pakan (EF) extra fooding telur puyuh ini di menu hariannya agar burung kenari cepat birahi dan melakukan perkawinan.

2. Untuk Menambah Stamina
Kandungan protein yang ada pada telur puyuh memang sangat tinggi, sehingga mampu menambah stamina pada burung Kenari. Apabila burung kenari sedang kurang Vit atau pasca mabung, Anda boleh memberikan pakan Ekstra Fooding berupa telur puyuh tersebut.

Biasanya setelah memakan telur puyuh stamina burung Kenari yang tadinya tampak lemah atau pasca mabung akan kembali Vit seperti sediakala.

3. Supaya Kenari Lebih Rajin Bunyi
Burung kenari yang mengalami macet bunyi bisa menjadi rajin bunyi kembali setelah diberikan pakan ekstra fooding berupa telur puyuh. Tetapi, untuk pemberian telur tersebut harus dalam keadaan sudah di rebus. Umumnya, Burung kenari yang gemar memakan telur puyuh akan tampak lebih gacor dan rajin bunyi setiap hari.

4. Untuk Mengatasi Gangguan Pencernaan
Tekstur pada telur puyuh cukup lembut sehingga pencernaan Kenari yang mulanya sakit akan segera sembuh setelah memakannya. Jika anda ingin memberikan telur puyuh ini, harus dalam keadaan dingin, agar pencernaannya tidak sakit.

5. Untuk Mempercepat Pertumbuhan
Bagi anda yang memiliki burung kenari anakan (piyik) atau Kenari muda, sebaiknya Anda sering memberikan telur puyuh ini agar pertumbuhannya lebih cepat. Selain itu, telur puyuh bisa dijadikan sebagai makanan Kenari piyik yang belum bisa memakan voer atau milet.

6. Untuk Menjaga Kesehatan Tubuh
Tahukah Anda, Ternyata kandungan senyawa lutein dan zeaksantin yang ada pada kuning telur puyuh sangat baik untuk kesehatan burung Kenari. Sehingga, burung kenari yang gemar memakannya jarang terkena oleh penyakit. Kalaupun burung kenari tersebut sedang sakit, maka proses penyembuhannya juga akan lebih cepat.

7. Membuat Tubuh Kenari Berisi
Rutin mengkonsumsi telur puyuh bisa membuat burung kenari yang awalnya kurus akan menjadi lebih berisi atau gemuk. Tubuh Kenari akan terlihat lebih gemuk. Meskipun begitu, Anda jangan terlalu banyak dalam memberikan telur ini, takutnya burung Kenari malah obesitas.

8. Untuk Menyembuhkan Stres
Telur puyuh juga bisa menyembuhkan stres pada burung kenari. Stres ini dapat terjadi ketika burung Kenari baru berpindah tangan (tempat) dari pemilik lama ke pemilik baru.

Mungkin suasana sangkar dan lingkungan yang berbeda membuat burung kenari mudah stres. Nah, dengan terapi diberikan pakan berupa telur puyuh dan daun sawi, maka burung kenari akan cepat kembali normal dan tidak stres lagi.

9. Untuk Mempercepat Penyembuhan Penyakit
Burung Kenari yang sedang sakit atau thrauma, mungkin akan sangat sulit mengembalikan mentalnya. Bisa jadi kurang percaya diri dan macet bunyi.
Bagaimana cara mengatasinya?

Ternyata anda hanya cukup memberikan telur puyuh, maka burung kenari tersebut akan berkicau lagi dan kondisi psikisnya yang mulanya down menjadi normal kembali.

10. Untuk Memperbaiki Gizi Burung Kenari
Burung kenari yang terlihat lemah lesu dan malas bunyi, sebaiknya anda memberikan suplemen hewani dari telur puyuh. sebab, kandungan gizi pada telur puyuh memang sangat banyak dan lengkap, sehingga kebutuhan gizi pada burung Kenari menjadi tercukupi.

Cara Memberikan Telur Puyuh Untuk Kenari
- Telur puyuh harus direbus dulu hingga matang.
- Setelah matang, kemudian belah telur puyuh tadi menjadi dua bagian (kupas cangkangnya).
-Silahkan Gantungkan telur puyuh tersebut pada dinding sangkar kenari.

Alternatif lainnya, Anda boleh menghancurkan telur puyuh yang sudah matang tadi, lalu dimasukkan kedalam cepuk makanannya.

Anda juga bisa memberikan kuning telur puyuhnya saja dan ditambahkan dengan minyak ikan. Pemberian ini cukup mudah, kuning telur dicacah terlebih dulu seperti butiran, selanjutnya dicampur minyak ikan, lalu sajikan menggunakan cepuk kecil.

Pastikan telur puyuh rebus tadi harus habis kurang dari 2 jam. Jika telur puyuh belum habis dan berserakan kemana-mana, segeralah bersihkan atau buang agar tidak menimbulkan bau dan sarang bibit penyakit.

Selain itu, telur puyuh juga bisa mengundang serangga lainnya. Jadi, bersihkanlah sangkar kenari setelah anda memberikan telur puyuh kepada burung Kenari.

Untuk Pemberian telur puyuh ini setiap 2-3 kali dalam seminggu. Ingat, Jangan terlalu banyak dalam pemberian telurnya agar burung tidak obesitas atau over birahi (OB)

Demikianlah ragam manfaat telur puyuh untuk burung Kenari lengkap beserta cara pemberiannya.

Posting Komentar