√ Cara Menghilangkan Kutu Murai Batu Menggunakan Bahan Alami

Burung murai batu merupakan salah satu jenis burung kicauan yang mempunyai kualitas suara yang sangat bagus. Selain hal tersebut, burung murai batu juga mempunyai bulu-bulu yang sangat cantik dan indah. Akan tetapi, ada kalanya burung Murai batu tersebut juga bisa terserang oleh kutu.

Burung murai batu yang bulu-bulunya memiliki banyak kutu bisa menjadi masalah serius karena bisa mengganggu kenyamanan dari burung murai batu peliharaan anda tersebut.

Saat burung murai batu terserang oleh kutu, maka burung tersebut akan mematuki bulu-bulunya tanpa tentu arah dan bisa mengakibatkan adanya luka pada bagian kulit bulu.

Efek lainnya ialah burung murai tersebut menjadi tidak maksimal ketika berkicau. Sebab ia akan lebih sering menggaruk-garukan bulunya yang terasa gatal akibat kutu.

Rekomendasi:
√ Mengatasi Indukan Murai Batu Membuang Anak-Nya Sendiri, Lakukan Cara Berikut ini Untuk Mencegah-Nya

Dengan demikian, untuk menghilangkan kutu pada burung murai batu adalah sesuatu yang sangat penting untuk segera dilakukan. Tujuannya ialah supaya burung murai batu tersebut tidak lagi mematuki bulunya dan bisa kembali maksimal ketika berkicau.


Untuk menghindari hal-hal tersebut, Anda sebaiknya segera hilangkan kutu pada burung murai batu peliharaan anda.

Cara Menghilangkan Kutu Pada Burung Murai Batu Dengan Mudah Dan Alami

Ketika anda hendak menghilangkan kutu pada burung murai, sebaiknya melakukan perawatan dengan baik dan benar.

Kemudian untuk perawatannya ialah lebih inten pada kebersihan tubuh burung, pemberian pakan, kebersihan sangkarnya, dan juga pemberian obat untuk Murai batu yang bulunya dihinggapi oleh kutu.

Cara Hilangkan Kutu Murai Batu

1. Pembersihan bulu Murai Batu
Pembersihan pada bulu burung murai batu bisa dilakukan dengan beberapa cara, diantaranya ialah:
.
a. Menghilangkan kutu menggunakan air sirih
Cara untuk menghilangkan kutu pada burung Murai Batu bisa anda coba menggunakan air rebusan daun sirih.

Selanjutnya untuk jumlah daunnya ialah sebanyak kurang lebih 10 lembar daun sirih.

Apabila telah mendidih, tunggulah air rebusan tersebut hingga benar-benar dingin. Kemudian sesudah itu, air rebusan tersebut bisa Anda gunakan untuk disemprotkan pada bulu-bulu Murai batu yang terjangkit oleh kutu.

b. Menghilangkan kutu menggunakan air beras
Tidak hanya pakai rebusan air sirih saja, Anda juga bisa memakai air cucian beras. Namun, yang harus Anda ingat ialah, dianjurkan memakai air yang berwarna putih susu pada cucian beras tersebut.

Air yang berwarna putih susu justru menjadi semakin efektif untuk menghilangkan kutu-kutu yang ada pada bulu Murai.

Sedangkan untuk cara pemakaiannya  ialah dengan cara menyemprotkan air bekas cucian tersebut kebagian bulu Murai batu.
Pastikanlah bulu-bulu yang sering di garuk-garuk oleh burung ini seluruhnya disemprotkan menggunakan air bekas cucian beras.

C. Semprot kutu menggunakan obat alami
Selain cara di atas, Pakailah obat pembasmi kutu yang memiliki banyak vitamin terbaik dan juga efektif untuk menghilangkan kutu pada burung murai.

Pemakaiannya ialah dengan cara mencampurkannya menggunakan air, selanjutnya anda bisa semprotkan pada bulu-bulu murai sampai merata. Dengan demikian, maka kutu yang ada pada bulu murai akan rontok dan juga hilang.

2. Pembersihan pada sangkar Murai
Kemudian cara untuk menghilangkan kutu pada burung murai batu yang selanjutnya yaitu pembersihan pada sangkar murai. Dan untuk pembersihan kandangnya atau sangakar Murai batu sendiri anda bisa lakukan dengan proses berikut ini:

>> Jangan menggunakan kerodong bekas
Burung murai batu yang akan menggunakan sangkar full kerodong sebaiknya jangan mengenakan kerodong yang sudah digunakan oleh burung lain.

Sebab akan dikhawatirkan jika kerodong tersebut telah terjangkit oleh telur-telur kutu dari burung sebelumnya.

Jadi apabila kerodong dipakai tanpa dicuci terlebih dahulu maka bulu burung murai batu peliharaan anda bisa tertular oleh telur kutu yang telah siap menetas.

Apabila terpaksa tetap menggunakan kerodong bekas, maka dianjurkan kerodong tersebut harus dicuci bersih dan disemprotkan terlebih dahulu menggunakan cairan anti kutu.

Posting Komentar