√ Tips Cara Memilih Anakan Burung Kenari Yang Bagus Dan Prospek Juara

Burung Kenari merupakan salah satu jenis burung kicauan yang telah populer di berbagai Wilayah, sebab burung ini memiliki banyak penggemarnya. perawatannya juga sangat mudah, burung kenari juga tidak memerlukan perhatian ekstra dan juga tidak terlalu sulit dalam merawatnya.

Apabila anda mempunyai burung Kenari yang dinilai bagus, berkualitas dan memiliki mental yang bagus tentunya akan menjadikan pemeliharanya merasa bangga.

Meskipun harga burung Kenari anakan yang sudah gacor dinilai relatif mahal. Sebenarnya tidak harus membeli, anda juga bisa memilih dengan cara mengetahui ciri-cirinya saja. yang terpenting anda mengetahui bagaimana cara memilih burung kenari anakan yang bagus.

Burung Kenari termasuk salah satu burung yang memiliki tubuh cantik serta suara kicauannya yang lantang dan terdengar cukup bagus. Selain itu, burung kenari juga memiliki banyak jenisnya. Apabila anda ingin memelihara burung kenari, sebaiknya memelihara sejak burung masih anakan.

Rekomendasi:
√ Manfaat Kandungan Sayuran Sawi Untuk Burung Kenari

Jika anda sudah mengetahui jenis anakan burung Kenari yang memiliki prospek suara yang bagus, maka anda juga akan lebih mudah lagi untuk memilih serta memeliharanya.

Untuk cara memilih Kenari Anakan yang bagus dan memiliki prospek untuk lomba juga bukan suatu hal yang mudah. Sebab anda juga harus mengetahui postur, irama suaranya serta durasi suara kenari tersebut.


Cara Memilih Anakan Burung Kenari Yang Bagus

Dalam cara memilih burung kenari anakan yang bagus, sebaiknya anda juga harus tau ciri-cirinya, baik itu yang jantan ataupun yang betina.

Ciri Ciri Anakan burung Kenari Jantan Yang Bagus

A. Burung Kenari Jantan pada umumnya mempunyai bagian kepala terlihat sedikit kotak serta tampak pipih pada bagian atas kepalanya.
B. Memiliki bentuk tubuh yang ramping dan panjang.
C. Bagian paruh terlihat besar serta tebal.
D. Pada bagian leher kenari jantan pada umumnya terlihat panjang dan berisi.
E. Bulu-Bulunya terlihat rapi serta pada sayapnya terlihat mengempit. pada umumnya saat sudah dewasa akan menjadi burung yang gacor.
F. Burung Kenari anakan yang berkualitas baik pada umumnya suka ngeriwik.
G. Saat berkicau biasanya pada bagian lehernya akan menonjol dan apabila sudah dewasa akan menjadi burung yang bagus.
H. Matanya tidak tampak sayu, hendaknya pilihlah mata yang tajam serta terlihat bening.
I. Pada bagian kloakanya terlihat bersih dan tidat terlihat sisa kotoran.
J. Pilihlah burung kenari anakan yang lincah. Sebab burung yang suka diam pada umumnya suaranya kecil.

Indukan burung kenari yang bagus tentunya akan menurunkan karakter pada anakan yang bagus pula. Maka pilihlah burung kenari anakan yang induknya bagus dan berkualitas.

Ciri-Ciri Anakan burung Kenari Betina Yang Bagus Dan Berkualitas

A. Pilihlah burung kenari betina anakan yang tubuhnya terlihat bidang.
B. Pada bagian temboloknya pada umumnya akan terlihat berisi.
C. Burung Kenari betina yang bagus tidak tampak giras dan bulu-bulunya terlihat rapi.
D. Carilah anakan betina dengan mata yang terlihat bersinar dan tidak sayu.
E. Burung Kenari betina anakan yang selalu ngeriwik sangat baik untuk anda pilih.
F. Pilihlah burung kenari anakan dengan bulu-bulunya yang tipis, sebab pada nantinya akan cepat berproduksi.

itulah cara memilih burung Kenari anakan yang bagus dan bermental juara. Namun jika anda sudah memiliki burung kenari yang proporsional, entah itu pada bagian suaranya ataupun pada bagian tubuhnya, jika tidak dirawat dengan baik justru anakan yang berkualitas bisa jadi tidak berkualitas. Sebaiknya anda tetap selalu melakukan perawatan atau pemeliharaan burung Kenari dengan baik dan benar.

Posting Komentar