√ Perawatan Kacer Cepat Ngobra Dan Buka Ekor, ini Rahasianya ...

Salah satu jenis burung kicauan yang sudah banyak dipelihara dan dilombakan ialah burung Kacer. Burung Kacer merupakan jenis burung yang memiliki keterampilan berkicau dengan merdu dan juga bervariasi.

Selain hal itu, Burung Kacer juga mempunyai gaya tarian yang khas pada saat mengeluarkan suara kicaunnya. Gaya itulah yang kerap kali disebut dengan gaya ngobra atau buka ekor.

Para Pecinta burung kicauan seringkali menyebutnya gaya bertarung burung Kacer ngobra disebabkan karena bukaan ekornya memang menyerupai seperti kepala ular kobra.

Melatih Burung Kacer Cepat Ngobra

Jika anda lihat, gaya Burung Kacer buka ekor memang tampil seperti kepala ular kobra yang akan memangsa korbannya. Sedangkan Pada bagian ekor burung Kacer ini tampak terlihat mekar sempurna dengan kepala meliak-liuk ke atas dan juga ke bawah.

Di samping hal itu, pada bagian sayap  Burung Kacer yang sedang buka ekor atau ngobra pun terlihat dimulai sedikit gaya seperti halnya sedang berdansa. Dan pada saat berperilaku yang seperti ini suara Burung Kacer sangat gacor sekali.

Rekomendasi:
√ Penyebab Kacer Suka Salto, Berikut Cara Mengatasinya..

Ekor Burung Kacer ini juga akan terlihat seperti kipas yang indah. Gaya ngobra yang dipunyai oleh burung Kacer ini begitu diidam-idamkan oleh para pecinta burung kicauan yang memeliharanya. Sebab, pada gaya burung Kacer yang buka ekor ini tergolong gaya terbaik yang dipunyai oleh burung kiacauan termasuk Kacer.

Salah satu Kicauan yang dikeluarkan oleh burung Kacer yang gacor akan terlihat lebih sempurna jika burung kacer bisa memperlihatkan gaya ngobra atau buka ekornya.



Cara Melatih Burung Kacer Ngobra Atau Buka Ekor

Sedangkan Untuk teknik atau cara cepat agar kacer bisa ngobra sebenarnya banyak cara dan tipsnya supaya burung Kacer bergaya ngobra.

Akan tetapi, ada salah satu tips yang sangat cepat untuk membuat burung Kacer bisa bergaya ngobra, diantaranya dengan cara mempertemukan burung Kacer jantan dengan burung Kacer yang berjenis kelamin betina.

Pada umumnya, Burung Kacer akan langsung buka ekor atau ngobra bilamana disatukan antara Kacer jantan dengan yang betina. Akan tetapi, tidak boleh terlalu lama karena ini cukup berbahaya.

Sebab, burung kacer merupakan Jenis burung fighter yang pandai menjaga daerah teritorialnya. Dengan demikian, jika ada burung lain di dalam wilayah kekuasaannya maka burung kacer itu bisa menyerang burung tersebut.

Jika anda melakukannya dengan teknik dan cara cepat menciptakan burung kacer bisa bergaya ngobra ini, maka usahakanlah anda selalu mengawasi burung Kacer tadi.

Kemudian biarkan burung itu berada di dalam satu kandang kurang lebihnya sekitar 3 menit. Kemudian, tidak boleh terlalu lama, yang dikhawatirkan yakni burung Kacer jantan justeru akan menyakiti Burung Kacer yang betina.

Perawatan
Untuk Menciptakan Burung Kacer bisa bergaya Ngobra atau Buka Ekor Berikut ini ada perawatan khuus untuk burung Kacer agar lebih cepat ngobra atau buka ekor.

Pakan Tambahan 
Burung Kacer sebaiknya diberikan makanan ekstra atau EF. Apabila burung kacer tersebut sedang over birahi, maka pemberian pakan EF sebaiknya dikurangi.

Namun, bilamana burung kacer tersebut kurang birahinya maka dapat diperbanyak lagi pemberian pakan EF-nya. Pakan EF yang baik untuk burung Kacer yakni kroto, kelabang, ulat HongKong, dll.

Burung Kacer juga bisa diembunkan setelah subuh, bertujuan agar tubuhnya tetap fresh dan juga segar. Jika telah diembunkan seperti ini, selanjutnya burung Kacer di usahakan tidak dimandikan terlebih dahulu sampai jam 7 pagi.

Penjemuran
Setelah burung kacer sebelumnya hanya dijemur setengah jam, maka bisa ditambah lagi durasi penjemuranya menjadi 1 jam.

waktu yang tepat untuk menjemur burung kacer yang baik dilakukan pada jam 07.00-09.00 pagi. Jika diluar waktu tersebut, sinar matahari telah terasa cukup panas. Sebaiknya anda pindahkan ketempat angin-anginan. Sebab sinar matahari yang cukup panas dinilai kurang bagus untuk kesehatan burung Kacer.

Pemandian
Pemandian pada burung Kacer di usahakan tidak boleh terlalu lama. Apabila saat ini burung Kacer dimandikan setiap hari secara rutin, maka anda bisa menguranginya menjadi 2 hari sekali, atau menjadi 3 hari sekali.

Posting Komentar