√ Cara Ternak Kenari Merah Agar Sukses Dan Berhasil

Burung Kenari ialah salah satu jenis burung kicauan yang sampai sekarang ini masih banyak dipelihara oleh para kicaumania. Dan jenis burung kenari yang banyak diminati oleh pecinta burung kicau ialah burung kenari merah.

Ciri-ciri dan karakteristik unik burung kenari merah ini ialah memiliki tubuh yang kecil, terlihat lucu dan imut. Memang apabila dipandang akan terasa sangat menyenangkan sebab warnanya yang cerah.

Burung kenari yang satu ini juga seringkali menjadikan penggemarnya merasa senang merawatnya. Warnanya yang terlihat cerah merah dan cantik, suaranya juga terdengar merdu dan enak didengar.

Penggemarnya burung kenari merah ini juga sudah banyak sekali, baik di Indonesia ataupun di negara lain-Nya. Dengan warna merahnya yang menjadikan salah satu karakteristiknya, burung Kenari ini sangat banyak dicari sebagai burung peliharaan dan hiasan dirumah.

Rekomendasi:
√ Tips Cara Memilih Anakan Burung Kenari Yang Bagus Dan Prospek Juara

Burung kenari merah ini bahkan sudah menjadi burung yang laris dicari oleh para kicaumania.


Cara Ternak Burung Kenari Merah

Tidak hanya memiliki warna bulu yang khas, burung Kenari Merah juga mempunyai kicauan yang cukup bagus. Burung Kenari Merah ini memang suaranya terdengar sangat merdu apabila dibandingkan dengan jenis burung Kenari yang lainnya.

Burung Kenari merah sudah menjadi burung primadona di kalangan para pecinta burung kicauan. Dengan adanya minat para konsumen yang semakin tinggi menjadikan semakin banyak peternak burung Kenari yang berusaha memalsukan warna-nya. Namun Dengan demikian warnanya lama kelamaan akan pudar dan hilang.

Maka anda yang sebagai pembelinya juga harus berhati-hati dan benar-benar mengetahui tentang burung kenari merah itu.

Berikut ini cara ternak burung kenari merah dijamin sukses.

1. Siapkan sepasang Burung Kenari Merah

Apabila anda hendak ternak Burung Kenari merah, sebaiknya Anda juga harus menyiapkan sepasang burung Kenari merah.

Anda bisa memilih burung kenari merah jantan dan betina yang berkualitas. Supaya kedepannya bisa menghasilkan anakan kenari merah yang berkualitas juga.

2. Berikanlah makan dan minum yang cukup

Selanjutnya, Berikanlah pakan berupa biji-bijian yang baik. Sebab, burung kenari merah ini merupakan burung yang suka makan biji. Oleh sebab itu, siapkanlah pakan yang cukup setiap harinya. Dan Pastikan selalu tersedia air yang cukup untuk minum.

3. Berikanlah makanan tambahan

Agar burung tersebut tidak mudah bosan, kunci dalam ternak burung kenari merah Anda haris selalu memberikannya makanan tambahan. Diantaranya ialah berupa sayuran hijau dan apel.

Anda bisa memberikannya untuk variasi makanan beberapa hari sekali. Ekstra fooding atau Makanan tambahan tersebut pada umumnya ialah berupa madu serta telur puyuh rebus.

4. Mandikan dan jemur Burung Kenari Merah

Sebaiknya anda juga harus rutin memandikan Burung Kenari Merah setiap harinya. Supaya kondisi burung kenari peliharaan anda menjadi semakin sehat dan tampak segar.

Setelah dimandikan jangan lupa untuk dijemur, sinar matahari dipagi hari sangat bagus sekali dan bisa membuat Burung Kenari peliharaan anda jadi sehat.

Untuk penjemuran kurang lebih 1 jam saja, dan jangan terlalu lama. sebab bisa mengakibatkan dampak buruk pada kesehatan Burung Kenari.

Anda juga bisa menjemur burung kenari pada saat sore hari kurang lebih sekitar pukul 15.00, pada saat matahari tidak terlalu panas.

5. Jagalah kebersihan kandang

Kandang juga harus tetap dibersihkan pada setiap harinya, jangan sampai kandang burung kenari dalam keadaan kotor. Sebab bisa mengganggu kesehatan burung kenari dan bisa mendatangkan banyak macam penyakit.

Posting Komentar